Minggu, 26 Juni 2016

Acay Berry



Buah acai berry mungkin belum begitu familiar bagi sebagian orang. Tetapi buah ini kaya akan manfaat serta nutrisi, bahkan sebagian orang menyebut buah ini dengan sebutan buah super karena sangat bermanfaat bagi kesehatan. Buah acai berry adalah buah dari pohon tinggi sejenis dengan palma dan berasal dari daerah Amerika tengah dan Amerika Selatan. Buah acai berry telah menjadi buah favorit untuk program diet di Amerika Serikat saat ini. Buah acai berry adalah solusi bagi anda yang ingin melakukan diet secara cepat.

Manfaat Buah Acai Berry

Menurut beberapa penelitian, kandungan antioksidan pada buah acai berry sangat mengagumkan. Buah acai berry mengandung antioksidan 50 kali pebih banyak dibanding dengan buah mangga, 10 kali lebih tinggi dari buah anggur, 6 kali lebih tinggi dari buah blueberry, 3 kali lebih tinggi dari buah prune dan 2 kali lebih tinggi dari buah manggis dan buah delima yang telah terbukti ampuh menangkal radikal bebas yang dapat merusak sel-sel tubuh dan menyebabkan penuaan dini.

Manfaat lain dari buah acai berry ini adalah mampu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh sehingga mampu meminimalisir resiko terkena penyakit jantung serta berbagai penyakit lainya yang disebabkan oleh kolesterol jahat. Buah acai berry juga sangat bagus bagi penderita penyakit diabetes serta mampu meningkatkan kesehatan kulit sehingga kulit terlihat lebih kencang dan berseri. Buah acai berry juga merupakan buah yang mampu membuat seseorang terlihat awet muda karena mampu menjaga kesehatan kulit dan menangkal racun yang mampu merusak sel tubuh.

Kandungan Buah Acai Berry

Kandungan paling tinggi dari buah acai berry adalah antioksidan. Acai berry juga termasuk didalam 10 makanan hebat yang mampu membuat seseorang awet muda, selalu sehat serta memperpanjang usia. Buah acai berry juga kaya akan kandungan asam amino, sehingga mampu mengencangkan otot. Asam amino yang bekerja dengan asam lemak akan membakar kalori lebih cepat sehingga berat badan akan menyusut lebih cepat. Dengan alasan inilah buah acai berry menjadi solusi untuk diet cepat.

| 12.00 |

Jumat, 24 Juni 2016

Kehamilan Kembar



Jika kita bertanya apakah sebenarnya kehamilan kembar itu serta apa saja faktor yang mempengaruhinya? Pada artikel ini akan sedikit diuraikan mengenai kehamilan kembar serta faktor penyebabnya. Mungkin anda sering melihat anak kembar, dan mungkin terlihat lucu dan menyenangkan bukan jika membayangkan memiliki anak kembar? Jika anda benar-benar ingin memiliki anak kembar, maka anda bisa menelusuri garis keturunan anda. Apakah ada saudara maupun anggota keluarga anda yang kembar atau memiliki anak kembar? Jika ada, maka anda bisa berharap untuk bisa memilki anak kembar. Karena menurut pendapat beberapa orang kehamilan kembar disebabkan oleh faktor keturunan.

Hamil kembar adalah suatu kehamilan dimana terdapat dua janin ataupun lebih dalam rahim seorang ibu. Kehamilan kembar bisa terjadi karena pembuahan dua atau lebih sel telur pada wanita atau bisa juga karena sel telur yang telah dibuahi membelah diri sejak dini sehingga terbentuk dua embrio yang sama pada tahap awal kehamilan.

Apa Saja Yang Menyebabkan Kehamilan Kembar?

Menurut para ahli ada 6 faktor yang dapat menyebabkan kehamilan bayi kembar.

Faktor Keturunan. Jika memilki saudara khususnya dari ibu yang kembar maka anda memiliki kemungkinan untuk memiliki anak kembar.

Faktor Ras, Myrianthopoulus ( 1970 ) mengidentifikasi kehamilan kembar terjadi 1 diantara 100 kehamilan pada orang kulit putih dan pada orang kulit hitam terjadi 1 diantara 80 kehamilan.

Faktor umur dan Riwayat jumlah persalinan

Faktor Nutrisi yang berkaitan dengan berat badan ibu

Faktor terapi infertilitas ( pemberian hormon kesuburan )

Faktor assisted reproductive technology ( ART )

Anak Kembar Tidak Selalu Persis Sama

Terdapat dua jenis kehamilan kembar, yang pertama adalah kehamilan bayi kembar yang berasal dari satu sel telur atau disebut monozigotik (kembar identik). Yang kedua adalah kehamilan bayi kembar yang berasal dari 2 sel telur yang dibuahi atau lebih yang disebut dizigotik. Pada kehamilan identik maka jenis kelamin, golongan darah, wajah , cap tangan dan kaki sama ,sedangkan pada kehamilan dizigotik jenis kelamin, golongan darah, wajah dan cap tangan bisa berbeda.
| 18.00 |

Berbagai Macam Tes Kehamilan



Jika anda adalah pasangan yang sangat menginginkan segera memiliki momongan mungkin hal yang paling sering anda lakukan adalah menguji atau tes kehamilan. Mengetahui anda hamil atau tidak ketika anda melakukan tes kehamilan mungkin adalah momen yang sangat mendebarkan. Berbagai cara praktis untuk mengetahui kehamilan saat ini telah banyak beredar di pasaran. Tetapi untuk memilih tes kehamilan yang paling akurat, sebaiknya anda membaca sedikit referensi mengenai tes kehamilan berikut ini.

Alat Tes Kehamilan Mandiri

Untuk tes kehamilan yang dilakukan mandiri (tanpa bantuan dokter/bidan) mungkin testpack adalah alat tes kehamilan yang memiliki tingkat keakuratan paling tnggi. Bahkan beberapa produsen testpack yang menjual produknya secara bebas bahkan berani mengklaim tingkat keakuratan alat yang mereka produksi mencapai 99%. Tetapi pada kenyataanya hal ini tidak bisa dibenarkan sepenuhnya, karena pada beberapa kasus ada beberapa calon ibu yang mendapatkan hasil positif dengan tes kehamilan menggunakan testpack selama beberapa bulan, ternyata mendapatkan hasil negative setelah dilakukan pemeriksaan oleh dokter kandungan. Tetapi untuk test kehamilan secara mandiri, testpack saat ini memiliki tingkat keakuratan paling tinggi.

Intuisi Seorang Calon Ibu Terhadap Kehamilan

Sebagai seorang ibu, tentu saja telah dikaruniai intuisi maupun naluri yang sangat tajam yang berkaitan dengan kehamilan. Biasanya setelah terjadi pembuahan naluri keibuan akan segera muncul serta beberapa perubahan lain yang hanya bisa dirasakan oleh calon ibu tersebut. Bahkan jika tes USG hanya bisa dilakukan setelah usia kandungan menginjak 4 minggu, dengan intuisi yang dimiliki oleh seorang wanita, maka dia biasanya akan mengetahui kehamilanya sejak minggu pertama.

Tes Kehamilan Tes urin Di Laboratorium

Tes kehamilan dengan tes urin yang dilakukan dilaboratorium juga mengcecek kadar hCG dalam urin, tetapi hal ini hanya bisa dilakukan oleh ahli di laboratorium, anda tidak dapat melakukan tes ini secara mandiri. Keakuratan tes ini mendekati 100%, sebaiknya tes ini anda lakukan jika hasil tes menggunakan testpack masih meragukan.

Tes Darah pada Tes Kehamilan

Selain tes urin, tes darah juga memliki tingkat keakuratan hampir 100%. Tes darah juga dapat mengecek kadar hCG, tetapi tes darah ini memiliki keunggulan deibandingkan dengan tes urin. Dengan melakukan tes darah, usia kehamilan juga dapat diperkirakan.

Anda bisa mencoba berbagai tes kehamilan diatas. Semakin cepat anda mengetahui kehamilan anda, hal itu berarti lebih baik karena anda bisa segera mempersiapkan kebutuhan serta berbagai hal lainya sehingga mengurangi resiko terjadinya hal-hal yang tentu saja tidak kita inginkan.

| 15.00 |

Definisi dan Pengertian Kehamilan




Apakah sebenarnya definisi kehamilan? Mungkin jika kita mendapatkan pertanyaan tersebut, kita juga akan kesulitan dalam menjelaskanya. Pengertian kehamilan secara awam adalah ketika seorang wanita mengandung bayi di dalam perutnya.

Apakah Sebenarnya Kehamilan itu?

Ada berbagai macam perbedaan dalam menerjemahkan kata ?kehamilan?. Perbedaan tersebut bisa terjadi karena berbagai macam hal. Antara lain latar belakang pendidikan dan berbagai faktor lainya. Menurut Wikipedia, kehamilan adalah masa di mana seorang wanita membawa embrio atau fetus di dalam tubuhnya.

Sedangkan menurut seorang pakar, Kehamilan adalah serangkaian beberapa proses dimana salah satu dari berjuta sel sperma berhasil menembus ovum sehingga terjadi konsepsi dan fertilasi hingga mencapai lahirnya janin, waktu lamanya hamil yang normal adalah selama 280 hari (9 bulan atau 40 minggu), dihitung dari pertama haid terakhir.

Menurut BKKBN (Badan Kependudukan Dan Keluarga Berencana Nasional), kehamilan adalah sebuah proses yang diawali dengan keluarnya sel telur yang matang pada saluran telur yang kemudian bertemu dengan sperma dan keduanya menyatu membentuk sel yang akan bertumbuh. Dari beberapa pernyataan di atas, bisa penulis simpulkan bahwa kehamilan adalah ketika seorang wanita mengandung atau membawa embrio di dalam perutnya dimulai dari ketika embrio itu terbentuk sampai saat lahirnya janin.

Proses kehamilan sendiri bisa terjadi karena bertemunya sel sperma pria dengan sel telur matang dari wanita. Kehamilan adalah saat-saat yang penuh perjuangan bagi seorang calon ibu. Selama kurang lebih 9 bulan, seseorang yang sedang hamil akan membawa beban berat yaitu calon buah hatinya. Kehamilan adalah sesuatu yang paling dinanti-nanti oleh pasangan yang mendambakan memiliki buah hati sebagai penerus keturunan keluarga.

Seseorang yang sedang mengandung buah hatinya, harus memperhatikan asupan gizi yang dibutuhkan oleh calon ibu dan buah hatinya. Ketika seseorang sedang hamil, hal ini tentu saja akan membutuhkan energi yang lebih banyak. Asupan gizi yang tepat akan membantu tumbuh kembang janin yang masih berada di dalam kandungan. Kehamilan adalah proses yang meletihkan bagi seorang ibu, tetapi kehamilan adalah masa-masa yang sangat indah karena sebentar lagi akan dating sosok buah hati yang selama ini di tunggu-tunggu oleh setiap pasangan.
| 12.00 |

Rabu, 22 Juni 2016

Manfaat Habbatussauda Sebagai Obat Untuk Berbagai Macam Penyakit




Manfaat habbatussauda (Jinten Hitam) sebagai obat herbal saat ini telah banyak diketahui oleh masyarakat kita. Apalagi saat ini telah banyak obat-obatan modern yang dibuat dari habbatussauda. Sebelum kita membicarakan lebih lanjut mengenai obat warisan nabi ini, tahukah anda apakah habbatussauda itu? Habbatussauda di Indonesia dikenal dengan jinten hitam, yaitu sejenis tanaman rempah-rempah yang juga dapat digunakan sebagai tanaman obat. Habbatussauda atau jintan hitam ini memiliki nama ilmiah Nigella sativa dan telah digunakan sejak ribuan tahun lalu oleh masyarakat Timur tengah, India dan Pakistan sebagai rempah-rempah maupun sebagai obat. Bagi umat muslim pasti sudah tidak asing bahwa jintan hitam adalah obat yang dianjurkan oleh Nabi Muhammad saw.

Manfaat habbatussauda telah banyak dibuktikan baik secara medis maupun secara empiris. Habbatussauda ini berbentuk biji dan berwarna hitam sehingga di masyarakat kita disebut dengan nama jintan hitam. Sebagian masyarakat Indonesia kurang mengetahui manfaat dari jintan hitam sebagai obat, sebagian besar masyarakat kita hanya mengetahui jintan hitam sebagai rempah-rempah atau penyedap untuk masakan. Padahal di beberapa Negara di Asia dan Timur tengah, habbatussauda telah lama digunakan sebagai obat-oabatan untuk berbagai jenis penyakit.

Manfaat Habbatussauda Serta Kandunganya

Beberapa manfaat habbatussauda  (jinten hitam) yang telah dibuktikan secara medis antara lain habbatussauda mampu mengobati penyakit kanker dan mencegah penyakit AIDS. Manfaat habbatussauda yang lain adalah sebagai sumber gizi yang sangat baik. Habbatussauda mengandung betakaroten (pro vitamin A), zat besi, kalsium, sodium dan potassium. Meskipun beberapa zat tersebut sangat sedikit dibutuhkan oleh tubuh kita, akan tetapi unsure-unsur tersebut berfungsi sebagai kofaktor bagi enzim.

Manfaat habbatussauda yang lain adalah untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh kita. Menurut penelitian yang dilakukan dengan mengkonsumsi kapsul habbatussauda dua kali sehari selama empat pekan mampu meningkatkan kekebalan tubuh dalam menghadai berbagai macam penyakit seperti influenza, pilek bahkan penyakit AIDS.

Habbatussauda selama ini juga dikenal mampu mengobati kanker dan penyakit asma. Bagi ibu-ibu yang sedang menyusi, habbatussauda juga sangat efektif untuk meningkatkan jumlah ASI berkan unsure lipid dan berbagai kandungan lainya. Selain itu habbatussauda juga mengandung arginine yang sangat penting bagi tumbuh kembang balita.

| 23.12 |

Manfaat Daun Sukun Bagi Kesehatan



Tahukah Anda jika ternyata manfaat daun sukun sangat banyak bagi ksehatan maupun pengobatan? Masih banyak yang belum mengetahui jika daun sukun ternyata memiliki manfaat bagi kesehatan. Daun sukun dapat dengan mudah tumbuh pada Negara beriklim tropis sepeerti di negeri kita ini. Buah sukun berwarna putih dan tidak memiliki biji, ketika dimasak daging buah sukun menjadi sangat lunak dan berserat.

Manfaat daun sukun belum banyak diketahui oleh khalayak, sebagian masyarakat kita hanya mengetahui manfaat dari buah sukun. Daun sukun yang memiliki bentuk lebar dan terlihat keras ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Daun sukun bila dikonsumsi secara rutin mampu menyembuhkan berbagai jenis penyakit seperti ginjal, asam urat serta mampu menurunkan kadar gula dalam darah.

Manfaat Daun Sukun Untuk Pengobatan

Daun sukun sangat efektif untuk mengobati beberapa penyakit kronis seperti penyakit liver, hepatitis, sakit gigi, gatal-gatal, pembesaran limpa dan penyakit jantung. MAnfaat daun sukun dalam mengobati berbagai macam penyakit tersebut dikarenakan daun sukun mengandung beberapa unsur seperti asam hidrosianat, asetilcolin, ribofavlin, tannin da beberapa senyawa lainya. Secara empiris daun sukun juga bermanfaat untuk mengatasi kerusakan ginjal. Melalui penelitian yang dilakukan oleh LIPI dan peneliti asal Cina disimpulkan bahwa daun sukun sangat berguna untuk mengobati penyakit kardiovaskuler.

Untuk mengobati penyakit ginjal, daun sukun cukup direbus kemudian diminum airnya setiap hari secara rutin. Memang hal ini butuh kedisiplinan dan ketelatenan karena harus dilakukan secara rutin dan dalam jangka panjang. Untuk mengobati penyakit jantung, anda sebaiknya memilih daun sukun yang sudah berumur tua karena daun sukun yang telah berumur tua memiliki kandungan zat yang maksimal.

Satu hal yang paling penting sebelum anda mengkonsumsi daun sukun. Jika anda sedang mengkonsumsi daun sukun sebagai salah satu terapi pengobatan sebaiknya anda menghindari mengkonsumsi daun singkon, daun bayam dan daun kangkung. Anda juga harus menghindari mengkonsumsi jeroan dan daging merah karena akan membuat darah menjadi kental sehingga dapat menimbulkan kram pada otot.


| 23.09 |

Manfaat Kencur: Obat Tradisional, Obat Modern, Bahan Kosmetik



Kencur adalah salah satu jenis tanaman obat dan merupakan salah satu jenis tanaman dalam suku temu-temuan. Kencur yang dalam istilah latin ini disebut dengan Kaempferia galanga L. Kencur adalah tanaman yang sering digunakan dalam pembuatan obat tradisional atau lebih sering disebut dengan jamu. Kencur juga mempunyai kerabat dengan kunyit, kunci, jahe dan sebagainya. Pemanfaatan kencur sudah banyak dipakai sejak jaman nenek moyang. Kencur digunakan sebagai bahan dasar pengobatan tradisional selama ratusan tahun. Pernahkah anda mendengar atau minum jamu beras kencur? Atau bahkan anda adalah konsumen setia dari jamu beras kencur?

Sejak jaman dahulu, kencur telah dikenal sebagai tanaman obat yang banyak digunakan untuk membantu mengobati berbagai macam penyakit. Manfaat kencur antara lain adalah untuk membantu meringankan sakit kepala, influenza, keselo dan beberapa penyakir ringan lainya. Khasiat kencur juga telah dikenal sejak jaman dahulu untuk membantu melangsingkan tubuh, meringankan serangan penyakit migrain, mengobati asthma, mengobati penyakit rematik, mengobati tetanus, batuk serta mampu menghilangkan jerawat. Berdasarkan riset laboratorium, khasiat kencur tersebut dikarenakan dalam tanaman kencur terdapat lebih dari 23 senyawa dan tujuh diantara senyawa tersebut mengandung senyawa monoterpena, senyawa aromatik dan seskuiterpena.

Manfaat kencur saat ini juga banyak digunakan untuk bahan pembuatan obat modern maupun bahan kosmetik.

Cara Mendapatkan Khasiat Kencur

Jika anda ingin membuat ramuan tradisional dengan bahan kencur, anda cukup mengolahnya dengan cara sederhana. Khasiat kencur bisa dengan mudah anda rasakan dengan mengkonsumsi kencur secara rutin, baik itu berbentuk jamu tradisional maupun dalam bentuk suplemen modern.

Salah satu manfaat kencur adalah sebagai pelangsing tubuh. Caranya, Seduh 1 rimpang kencur ditambah 1 sendok teh tepung beras dan 1 potong gula kelapa dengan segelas air panas. Diamkan beberapa saat kemudian minum 3 kali sehari secara rutin.

Khasiat kencur yang lain adalah untuk mengobati batuk. Caranya, Parut 3 potong kencur sebesar jari dan masukkan ke dalam setengah gelas air yang sudah di beri garam secukupnya. Kemudian minum setiap pagi dan sore dalam beberapa hari, batuk anda akan reda. Kencur tidak memiliki efek samping yang berbahaya, jadi tidak ada batasan umur agar bisa mengkonsumsi kencur tetapi juga tidak boleh terlalu berlebihan.

| 22.52 |
Back to Top